Senin, 10 Juli 2017

THE ONE BB CREAM SPF 30

Siapa sih yang gak kenal bb cream? Yg penggemar korea apalagi. Kalo liat artis artis korea yang mukanya mulus-mulus itu katanya rahasinya ada pada bb cream yg mereka pake. Maka seiring merebaknya demam k-pop di Indonesian munculah bb cream ini.Sudahkah Anda tahu apa itu BB Cream?BB Cream adalah kepanjangan dari Blemish Base, Beauty Balm atau Blemish Balm artinya balm atau salep/krim untuk menyempurnakan kecantikan.BB Cream adalah bentuk ringan dari foundation dan moisturizer yang membuat kulit jadi lebih bersih alami. Dengan bantuan SPF dan antioksidannya BB Cream sekaligus menjadi tabir surya di siang hari.Menggunakan BB Cream tidak perlu dicampur lagi dengan pelembab, karena di dalamnya sudah terkandung moisturizer.Nah kali ini saya mau review salah satu bb cream keluaran Oriflame. 


BB krim favorit Anda kembali, dengan manfaat lebih, formula yang serba guna melapisi kulit yang tidak merata untuk membuatnya terlihat tanpa cela dan bercahaya. Formulasi pelembap dengan SPF 30 meminimalkan munculnya pori-pori, menampilkan kulit yang tampak segar dan awet muda. 

Fungsi dari BB Cream ini adalah :

1. Memberikan hasil tampilan kulit yang lebih segar, dan membuat tekstur kulit tampak lebih lembut

2. BB Cream bebas dari minyak sehingga tidak menyebabkan problem jerawat pada kulit, sehingga cocok digunakan untuk alas makeup Anda sehari-hari.

3. BB Cream merupakan perawatan wajah yang praktis dalam menjaga penampilan dan untuk memperbaiki penampilan kulit membuat kulit jauh lebih lembut dan bersih dari noda.

4. Memiliki perlindungan terhadap sinar matahari SPF 30


BB Cream The One SPF 30 ini wadahnya tube isinya 30 ml dengan harga yang lumayan kalo buat kantong mahasiswa sih. wadahnya terbuat dari plastik dan tutupnya tutup putar.BB cream ini teksturnya lembut dan gampang ngeblend dimuka.Untuk staying powernya mungkin sekitar 3-4 jam. Kalo coveragenya lumayanlah ya. Seperti bb cream pada umumnya si The One ini bikin look wajah kita mulus karena menutup kekurangan diwajah kita. untuk menutup jerawat yang kemerahaan juga lumayan membantu tapi ya biar oke emang kudu pake concelar ya. dan yang paling oke menurut saya ini BB cream udah ada SPFnya 30 pula..jadi gak perlu terlalu khwatir kalo keluar rumah pas matahari di ubun-ubun.


Hadir dengan 3 Shades warna :
-The One BB Cream SPF 30 31594 Fair
-The One BB Cream SPF 30 31595 Light
-The One BB Cream SPF 30 31596 Medium

Oh iya, BB Cream ini cocok untuk kulit sensitif dan bersifat non-komedogenis. Karena tidak menyumbat pori-pori serta bebas minyak.

Sumber:
Putri,ida yunisthya."The one BB cream SPF 30 BB cream all in one terbaru di Katalog oriflame november 2015."http://idayunisthyaputri.com/category/produk-oriflame/produk-tata-rias-wajah/the-one-bb-cream-spf-30-oriflame-bb-cream-all-in-one-terbaru-di-katalog-oriflame-november-2015/ (Diakses 11 juli 2017)
Tyass.puput."Review:Oriflame BB cream The one SPF 30."https://whatiloveandlove.blogspot.co.id/2016/08/review-oriflame-bb-cream-one-spf-30.html (Diakses 11 juli 2017)
Anggraeni,chriesty."Oriflame The one BB cream spf 30 review."http://chriestyanggraeni.blogspot.co.id/2015/11/the-one-bb-cream-spf-30-review-by.html (Diakses 11 juli 2017)
Anda tertarik dengan produk ini
Hubungi:
Santy Marlina- Konsultan Independen Oriflame
Pin : 546D27CF
SMS : 081219992862


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

7 TIPS PRAKTIS UNTUK MEMAKSIMALKAN LIPSTICK ANDA

1. Beri Ekstra Pelembap Sangat penting untuk menggunakan pelembap, seperti  Tender Care , sebelum memakai lipstik untuk mencegah kul...